![]() |
Ilustrasi Dreams... |
Bismillah, ku
awali langkahku dengan menyebut nama Allah SWT yang Maha Pengasih lagi Maha
Penyayang. Karena sesungguhnya, Allah lah yang terus menerus menjaga dan
mengawasi kita. Walaupun terkadang kita sering lalai untuk berdzikir
mengingatnya.
Semangat ku pagi
hari ini, mengawali langkahku dalam mengurai samudera kata – kata yang penuh makna.
Walau tertatih akal ini, untuk terus menggali potensi dalam diri, untuk
dituangkan ke dalam artikel yang sederhana ini. Semoga tulisan Aku hari ini
dapat membawa perubahan besar untuk diriku dan untuk teman – teman sekalian
yang dengan senang hati membacanya. Aammiiinnn...
Dreams (mimpi). Semua
orang pasti memilikinya. Siapa di dunia ini yang tak memiliki mimpi..? orang
miskin kah..? tidak.!! Justru mereka mempunyai mimpi dan harapan sangat besar. Kalau
begitu, orang kaya kah..? bukan.!! Mereka juga masih punya mimpi dan impian.
Kalau begitu apakah anak – anak..? bukan pula., lantas, apakah orang dewasa
atau orang tua..? sama sekali bukan.
Saudaraku, semua
orang PASTI punya mimpi atau impian. Entah dia miskin atau kaya, muda maupun
tua, laki – laki maupun perempuan. Semuanya pasti punya mimpi atau impian. Namun
ada suat masalah besar bagi sebagian umat manusia pemimpi tersebut. Apa masalahnya..?
sebagian dari kita hanya ingin mimpi atau impiannya datang menghampiri, bukan
mencoba untuk meraihnya.
Meraih mimpi..?
ya, namun yang saya maksud di sini bukan mimpi yang sifatnya menghayal atau
angan – angan semata. Tapi, mimpi yang saya maksud di sini adalah suatu IMPIAN
yang secara logis dapat dilakukan oleh kita.
Kalau kita sering
atau pernah ikut event Training motivasi, PASTI intinya adalah membuat kita
semangat dalam mengejar mimpi. Terkadang ada juga yang mengatakan, “jika engkau
punya impian, maka tulislah impian mu di dalam kertas..!! Tulislah, karena
manusia akan lupa, tulislah..!! Bahkan sampai SERATUS mimpimu,
Tulislah..!!, maka nanti suatu saat kau akan jumpai tulisanmu akan menjadi
sebuah jejak – jejak perjalananmu” . Memang, jika hanya ditulis saja mimpi kita
tak akan tercapai. Namun maksud ‘sang motivator’ di sini adalah, kita menulisnya
dengan tetap berusaha untuk menggapainya dan jadikan tulisan – tulisan mimpi
kita sebagai target dan penyemangat kita dalam menggapai mimpi kita tersebut.
Misalnya, dulu
ketika saya masih duduk di bangku SMA. Saya menuliskan di depan lemari buku
saya target/mimpi – mimpi saya. Isinya adalahseperti ini :
MY
DREAMS...!!
1. Lulus UN
2. Lulus
SNMPTN
3. .....dst
Ingat
nilai rapormu masih di bawah rata – rata. Ayo keep semangat.!!! Tidak ada yang
tidak mungkin, SEMANGAT..!! ALLAHU AKBARR..!!!!
Sekarang,
bagaimana perasaan kita, setelah melihat tulisan tersebut. Saya yakin, kita
akan lebih merasa lebih semangat lagi untuk belajar, dan apabila suatu saat saya
kehilangan semangat, kata – kata itulah yang kembali membuat diriku semangat. Karena,
saya menempelkannya tepat di depan rak buku saya, sehingga saya sering
melihatnya, ketika saya hendak belajar.
So, jangan ragu
untuk menuliskan impian kita. Tapi, tetap jangan lupakan Allah. Karena tetap Allah
lah yang menentukan semuanya. Tetaplah untuk terus mengingatnya. Dan tambah
terus rasa cinta kita kepada Allah dengan cara istiqomah di jalannya.
Terimakasih
Semoga bermanfaat.
Dan mohon do’anya.
Kali ini saya memiliki impian untuk KULIAH S2 DI
JEPANG , yah, walaupun saya belum pernah belajar bahasa jepang. Tapi
kini saya akan coba memulainya, untuk itu tak malu saya terkadang bertanya ke
teman –teman saya yang dulu pernah belajar Bahasa Jepang. Tapi, seandainya
sobat punya artikel2 bermanfaat tentang pelajaran Bahasa Jepang. Saya sangat
berharap sobat bisa membagikannya ke saya via komentar di bawah, atau kirim via
e-mail di rozan-hilmy-abdul-h@mahasiswa.unj.ac.id
atau rozanhilmyabdulhanif@yahoo.co.id.
Terimakasih..
semangat! Bisa!
ReplyDeletemau belajar bahasa jepang mi?? banyakin nonton anime aja yang dub nya bahasa jepang terus sub nya b. inggris
ReplyDelete